Berita Sekitar Kadin Kota Semarang

UPACARA NYADRAN KALI DI DESA KANDRI GUNUNGPATI-SEMARANG

06
Jan
2024

Tradisi Nyadran Kali merupakan tradisi unik warga Desa Wisata Kandri, Kecamatan Gunungpati Kota Semarang, Jawa Tengah. Lokasi Desa Wisata tersebut berada 30 menit dari pusat kota Semarang.

Tradisi tahunan Nyadran Kali merupakan ungkapan rasa syukur atas ketersediaan air yang melimpah. Sumber mata air melimpah di desa Kandri itu bernama Sendang Gede.