Berita Sekitar Kadin Kota Semarang

Kadin Kota Semarang & Indonesia Eximbank mengadakan Pelatihan How to Start Eksport & Digital Handholding Program (DHP) bagi UMKM

29
Apr
2019

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Semarang bersama Bank Indonesia dan Indonesia Eximbank menggelar pelatihan dan workshop untuk pelaku UMKM di Kota Semarang. Workshop digelar guna memberikan edukasi kepada para pelaku UMKM untuk mengetahui bagaimana produk yang dihasilkan bisa merambah ke mancanegara.

Ketua Kadin Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara mengatakan, produk UMKM Kota Semarang tidak kalah dengan produk UMKM kota lain di Indonesia. Jadi dengan kualitas yang sangat bagus, ini menjadi momentum bagaimana produk UMKM tidak hanya merambah pasar lokal melainkan nasional bahkan mencanegara.

Karena pentingnya acara ini untuk pelaku UMKM, panitia yang digawangi oleh pengurus Kadin Suswahyuni membagi menjadi dua sesi yakni tanggal 29-30 April 2019.

Sementara itu Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang diwakili Asisten Pemerintahan Ayu Enthis menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan workshop untuk mengembangkan perekonomian Kota Semarang.

Kegiatan ini merupakan terobosan yang luar biasa. Semoga setelah ini pemerintahnya nggak kepontal-pontal. Tapi ini yang diharapkan Pak Wali, karena pembangunan perekonomian tidak berpangku pada pemerintahan saja, pembangunan di Kota Semarang merupakan hasil kerja bareng pemerintah dengan stakeholder yang ada.Ada empat P (Pemerintah, Penduduk, Pengusaha dan Pewarta) yang menjadi tulang punggung pembangunan Kota Semarang semakin maju dan semakin hebat.

Suswahyuni, Ketua Panitia pelatihan dan workhsop mengatakan kegiatan ini diharapkan bisa memberikan pemahaman bagaimana pelaku UMKM mampu dan dengan mudah mengeskpor hasil karyanya. Dalam kegiatan ini nantinya akan dibedah bagaimana proses ekspor, pembiayaan dan lainnya. Makanya kita menghadirkan beberapa pembicara yang ahli dalam bidangnya.